Spesifikasi Ringkas
- Layar 4.8 inci 1280 x 720 pixel, Super AMOLED, Gorilla Glass 2
- Prosesor Exynos quad-core 1.4 GHz
- Android OS 4.0 Ice Cream Sandwich
- Kamera 8 MP, support 1080p video recording
- RAM 1 GB
- Memori internal 16 GB
- Baterai 2100mAh
Samsung Galaxy S III memiliki konsep yang terinspirasi dari alam, dan untuk mewakili konsep tersebut Galaxy S III tersedia dalam 2 warna pilihan yaitu Pebble Blue dan Marble White. Meskipun Galaxy S III memiliki layar besar berukuran 4.8 inci namun dimensi bodi ponsel bukan berarti akan menjadi sangat bongsor, hal ini berkat penggunaan frame layar yang lebih tipis sehingga lebih maksimal. Dimensi Galaxy S III adalah 136.6 x 70.6 x 8.6 mm dan memiliki bobot 133 gram .
Pada tampak depan terdapat layar 4.8 inci dengan resolusi 1280x720 pixel. Di bagian atas layar terdapat speaker earpiece dan logo Samsung, lalu di pojok kanan ada sebuah kamera depan beresolusi 1.9 MP, sensor cahaya, dan sensor proximity. Pada bagian bawah layar terdapat tombol home yang memanjang yang diapit oleh tombol sentuh menu dan back. Serta di bagian belakang terdapat kamera 8 megapixels
Sisi belakang ponsel menggunakan bahan polycarbonate yang tipis dan lentur, kemudian dilapisi coating keramik kemudian dilakukan finishing dengan teknik pengecatan Hyperglaze. Teknik ini merupakan sebuah lapisan tembus pandang di atas bodinya yang diklaim mampu mengurangi menempelnya sidik jari pada bodi. Tampak belakang cukup sederhana, terdapat sebuah kamera 8MP di bagian tengah atas. Di sebelah kiri kamera terdapat LED Flash, dan di sebelah kanan terdapat grill speaker. Selain itu terdapat logo Samsung di bagian tengah sedikit ke atas.
Layar
Galaxy S III memiliki layar sebesar 4.8inci dengan resolusi 1280x720 pixel, dengan lapisan Gorilla Glass 2. Layarnya berjenis Super AMOLED dengan Pentil Matrix berbeda dengan pendahulunya yaitu Galaxy S II yang menggunakan layar berjenis Super AMOLED Plus dengan RGB saja. Seperti biasa berkat penggunaan layar Super AMOLED layarnya terlihat cerah dan kontras, dan memiliki sudut pandang yang baik. Kepekatan warna hitam mencapai 0.001
Layar ponsel ini terlihat jernih, tajam dan cerah. Dan jika dibandingkan dengan layar Samsung Galaxy SII yang juga menggunakan layar Super AMOLED 1280x720 pixel, layar ponsel ini terlihat lebih natural terutama pada saat background berwarna putih. Sedangkan Galaxy SII terlihat lebih biru saat menampilkan warna putih. Kualitas layar 4.8 inci Super AMOLED 1280 x 720 pixel menjadi salah satu nilai jual dari SGSIII ini.
Dari Iphone 5 sendiri, SGSIII ini memang terlihat lebih jernih dan seperti keluar dari layar
Antar Muka
Galaxy S III telah menggunakan sistem operasi terbaru dari Android yaitu Ice Cream Sandwich. Namun tampilannya sudah dimodifikasi dan dibalut dengan TouchWiz UI terbaru dari Samsung sendiri. Antar mukanya terlihat mirip dengan ICS pada Galaxy S II namun pada Galaxy S III lebih dioptimalkan lagi sehingga terlihat lebih menarik. Misalnya pada halaman lockscreen yang memudahkan pengguna untuk melakukan unlock, Anda dapat melakukan unlock dengan cara tap dan drag layar ke arah mana saja dan di posisi mana saja. Selain itu proses unlock ini dilengkapi dengan efek gemericik air dan suara tetesan air, konsep ini terinspirasi dari alam sesuai tema Galaxy S III. Pada halaman lockscreen ini terdapat 4 jalan pintas aplikasi yang dapat Anda inginkan.
Smart stay
Fitur baru yang menjadi salah satu andalan Galaxy S III adalah Smart stay, Fitur ini memanfaatkan sensor kamera depan untuk mendeteksi mata pengguna, layar akan menyala terus selama mata pengguna menatap layar. Sensor ini akan aktif bekerja sesuai dengan pengaturan waktu screen time out, jika Anda mengatur screen time out 30 detik maka setiap 30 detik sekali sensor akan melacak mata Anda. Saat sensor bekerja ditandai dengan lambang mata di bagian status bar di atas layar.
Kontak
Tampilan kontak terbagi dalam abjad dan tertampil cukup besar. Pada sisi kanan layar terdapat scrolling bar untuk mempercepat pengguna untuk menuju abjad kontak yang diinginkan. Pengaturan-pengaturan seperti import/export kontak, menampilkan kontak berdasarkan akun-akun tertentu (Gmail, Facebook, SIM, dll). Untuk melakukan panggilan telepon atau pengiriman pesan secara cepat, Anda dapat melakukan sapuan ke kiri dan ke kanan pada kontak sebagai jalan pintasnya.
Messaging
Tampilan Messaging pada ponsel ini terlihat sama dengan pada ponsel Android lainnya. Tampilan berupa threaded messages. Dan untuk merupaha pesan SMS menjadi MMS anda cukup menambahkan attachment berupa file multimedia. Pada inbox SMS Anda dapat dengan cepat melakukan panggilan atau membalas pesan dengan cara menyapu ke kiri dan kanan pada SMS yang ada di inbox (sama seperti fitur sapuan pada kontak).
Kamera
Kamera pada Samsung Galaxy S III memiliki resolusi 8 MP dengan dukungan lampu LED Flash dan dengan fitur auto focus. Antar muka kamera terlihat mirip dengan perangkat Android Samsung sebelumnya. Pengaturan Flash, Shooting mode, dan Focus dapat diatur dengan mudah. Galaxy S III juga sudah dilengkapi fitur touch to focus untuk mempermudah Anda dalam menentukan titik fokus pada foto.
- Single shot
- Burst shot
- HDR
- Smileshot
- Beauty
- Panorama
- Cartoon
- Share shot
- Buddy photo share
Berikut adalah hasil foto SGSIII
Pemutar Musik
Pemutar musik bisa dibilang memiliki tampilan yang biasa-biasa saja. Pada saat pertama kali masuk ke pemutar musik Anda akan langsung disajikan dengan deretan lagu yang ada di penyimpanan internal smartphone ini. Di bagian atas terdapat beberapa kategori standar pemutar musik seperti All, Playlists, Albums, Artists, dan Folders. Pada halaman now playing di bagian atas terdapat informasi lagu seperti judul lagu, penyanyinya, dan albumnya. Sedangkan di pojok kanan atas terdapat shortcut untuk mengatur volume. Album art di bagian tengah layar tertampil dengan ukuran yang besar. Pada bagian terbawah halaman now playing terdapat tombol-tombol navigasi seperti Equalizer, back, pause/play, dan next. Khusus untuk Equalizer cukup banyak pilihannya dan bisa diaktifkan walaupun tanpa terkoneksi dengan headset. Pada bagian pengaturan terdapat pengaturan Auto off untuk pemutar musik.
Pada pemutar musik maupun video terdapat sensor gerakan yang akan membuat mute/pause media yang sedang Anda putar dengan cara membalikkan Galaxy S III dengan posisi layar menghadap ke bawah. Sensor gerakan dengan membalikkan layar ini juga bisa difungsikan untuk melakukan mute pada saat ada panggilan yang masuk ke Galaxy S III.
S Beam
Galaxy S III dilengkapi fitur S Beam yang akan memudahkan perpindahan data secara cepat sesama perangkat Galaxy S III. Fitur S Beam sendiri ini merupakan kombinasi dari koneksi NFC dan WiFi Direct. Anda dapat melakukan sharing hanya dengan saling menempelkan bagian belakang Galaxy S III lalu seteah melakukan pilihan touch to beam, perangkat dapat dipisahkan dan proses pengiriman akan langsung berjalan. S Beam mampu melakukan sharing video sebesar 25 MB kurang dari 3 detik dan bahkan file video sebesar 1 GB dapat dikirim dengan waktu kurang dari 10 menit. Fitur S Beam ini juga sudah ada pada Series Xperia V dan Xperia T
Kelebihan:
- Prosesor Exynos quad-core 1.4 GHz
- Layar 4.8 inci Super AMOLED HD
- Performa bagus dan sangat baik
- Kaya akan fitur baru (Smart stay, S Beam, Pop up Play, Direct call, dll)
- Multimedia sangat powerfull
- Baterai 2100mAh
- Penggunaan bahan bodi kurang premium
- Grip terasa sedikit licin
- Kamera kurang bagus pada kondisi kurang cahaya
Posting Komentar